Pengaruh Berita Penanganan Kasus oleh Kepolisian Terhadap Citra POLRI di Kalangan Remaja
(Survei Kepada Kalangan Remaja Akhir Pengguna Twitter di DKI Jakarta)
Abstract
Bagi sebuah institusi, citra memiliki peranan penting untuk menunjukkan baik buruknya suatu organisasi di mata publik. Oleh sebab itu, institusi atau perusahaan terus berusaha mengupayakan agar terciptanya citra yang baik. Tujuan penelitian adalah mengetahui adanya pengaruh berita penanganan kasus oleh kepolisian terhadap citra POLRI di kalangan remaja akhir dan mengukur besar dari berita penanganan kasus oleh kepolisian terhadap citra POLRI di kalangan remaja akhir. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah teori stimulus-respons (S-R). Sedangkan pendekatan yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan metode survei eksplanatif. Data dianalisis menggunakan koefisien korelasi pearson’s product moment dan regresi linear sederhana dengan SPSS versi 27. Berdasarkan hasil analisis ditemukan bahwa terdapat pengaruh variabel berita yang menunjukkan pengaruh terhadap citra dengan nilai t hitung lebih besar dari t tabel (18,447 > 1,966), yang berarti Ha diterima serta menunjukkan ada pengaruh dari berita penanganan kasus oleh kepolisian terhadap citra Polri di kalangan remaja.