Kajian Literatur Kurikulum E-sport dan Perkembangan Industri Game
Abstrak
: Perkembangan industri game yang pesat, menjadikan game sudah menjadi bagian dari kehidupan saat ini. Game yang dulunya hanya digunakan sebagai hiburan sudah merambah dalam bidang olah raga yang disebut dengan e-sport. E-sport pun sudah mulai berkembang di Indonesia terbukti dengan adanya beberapa tim e-sport dan kompetisi professional di Indonesia. Dalam proposal ini, diajukan pengembangan kurikulum e-sport. Tujuannya supaya suatu organisasi/ badan industri/ sekolah yang memandang e-sport sebagai budaya olahraga baru dan siap untuk mendukung serta apabila memungkinkan ikut mengembangkan calon atlet e-sport agar lebih piawai, terarah, dan disiplin, serta sportif. Pelatihan dan pengembangan dirancang secara sistematis sehingga calon atlet e-sport dapat memperoleh capaian pembelajaran yang tepat. Hasil dari program ini adalah rancangan kurikulum e-sport yang dapat mendidik masyarakat menjadi atlet e-sport yang disiplin, tangkas, bertanggung jawab, terlatih, dan terarah.
##plugins.generic.usageStats.downloads##
Hak cipta jurnal ini ditugaskan untuk KALBISCIENTIA sebagai penerbit jurnal berdasarkan pengetahuan penulis, sedangkan hak moral publikasi merupakan milik penulis. Setiap publikasi cetak dan elektronik dapat diakses secara terbuka untuk tujuan pendidikan, penelitian, dan perpustakaan. Dewan editorial tidak bertanggung jawab atas pelanggaran hak cipta kepada pihak lain selain dari yang telah disebutkan sebelumnya. Reproduksi bagian mana pun dari jurnal ini (dicetak atau online) hanya akan diizinkan dengan izin tertulis dari KALBISCIENTIA: Jurnal Sains dan Teknologi.