Peran Brand Ambassador Dalam Pembentukan Brand Awareness (Studi Kasus Girl Group Twice Sebagai Brand Ambassador Merek Perawatan Wajah Scarlett Whitening)
Abstract
Salah satu cara perusahaan untuk mempromosikan serta meningkatkan brand awareness dari produknya adalah dengan menggunakan selebriti sebagai brand ambassador dari perusahaan atau merek tersebut. Penggunaan brand ambassador ini juga merupakan bentuk komunikasi bisnis yang dilakukan oleh merek dalam rangka menyampaikan informasi kepada khalayak umum terkait produknya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana peran girl group Twice sebagai brand ambassador dalam pembentukan brand awareness merek perawatan wajah Scarlett Whitening. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan metode studi kasus dan literatur review. Hasil yang dicapai dalam penelitian ini menunjukkan bahwa disamping pro dan kontra yang terjadi di masyarakat, peran Twice sebagai brand ambassador dari Scarlett Whitening telah menuai respon yang positif dan berdampak baik atau dapat dikatakan membuat brand awareness Scarlett Whitening menjadi lebih baik dibandingkan dengan kondisi sebelumnya yang kurang mendapatkan awareness dari masyarakat.