Komodifikasi Disabilitas Dalam Film The Shape of Water

  • Maria Novelita Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis
  • syaifuddin Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis
Keywords: disabilitas, film, komodifikasi, semiotika

Abstract

Kisah disabilitas tidak hanya dapat ditemui di dunia nyata namun juga dalam media massa. Salah satu film yang menghadirkan tokoh disabilitas adalah film The Shape Of Water melalui tokoh utamanya. Tujuan penelitian ini adalah untuk membongkar disabilitas yang dijadikan komoditi bagi kaum kapitalis, pemilik media massa. Penelitian ini menggunakan Teori Komodifikasi (Teori Ekonomi-Politik Media) dengan pendekatan kualitatif dan metode analisis semiotika Roland Barthes yang meliputi tiga level pemaknaan yaitu denotasi, konotasi dan mitos.Hasil dari penelitian ini adalah disabilitas telah mengalami pergeseran mitos. Dalam mitos daerah, disabilitas dianggap sakti, tidak mandiri, dan tidak dapat bersosialisasi. Namun dalam film The Shape of Water, disabilitas digambarkan sebagai ‘aib’, mandiri, dan mampu bersosialisasi. Selain itu, film ini juga memantapkan beberapa mitos seperti dikucilkan dari masyarakat, sesuatu yang menyedihkan dan memiliki derajat yang rendah.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-06-13