Aplikasi Portofolio Dosen Untuk Pengelolaan Data Kegiatan Tridharma Perguruan Tinggi

  • Mira Ziveria Teknologi dan Bisnis Kalbis
  • Muhammad Rusli Teknologi dan Bisnis Kalbis
Kata Kunci: MySQL, portofolio, SDLC, tridharma pegruruan tinggi, UML

Abstrak

Tugas utama dosen adalah melaksanakan tridharma perguruan tinggi. Supaya pelaksanaan
tugas dosen berjalan sesuai dengan peraturan dan undang-undang maka diperlukan evaluasi.
Evaluasi dilakukan dalam bentuk penilaian dan pengukuran kinerja dosen dalam periode waktu
tertentu. Evaluasi kinerja dapat dilihat dari beberapa proses seperti penilaian Jabatan Fungsional dan
Akademik Dosen, Sertifikasi Dosen, Beban Kerja Dosen, dan lain-lain. Semua evaluasi kinerja dosen
membutuhkan data portofolio yang memuat kegiatan tridharma perguruan tinggi yang dilaksanakan
oleh dosen dalam periode waktu tertentu. Penelitian ini bertujuan untuk membangun aplikasi portofolio
dosen untuk pengelolaan data kegiatan tridharma perguruan tinggi menggunakan System Development
Life Cycle (SDLC), perancangan sistem menggunakan UML, penyimpanan data pada MySQL dan
pemrograman dengan PHP. Hasil penelitian adalah sebuah aplikasi portofolio dosen yang diharapkan
dapat memudahkan dosen maupun perguruan tinggi mengelola data kegiatan tridharma yang telah
dilaksanakan oleh dosen pada periode waktu tertentu.

##plugins.generic.usageStats.downloads##

##plugins.generic.usageStats.noStats##
Diterbitkan
2020-12-22