Sistem Informasi Penyewaan Mobil Pada CV Yunita Transport
Abstract
Penyewaan mobil secara online merupakan proses bisnis dengan peminjaman mobil yang dilakukan dengan media sistem informasi , sehingga calon pelanggan dapat melakukan peminjaman dengan tanpa datang ketempat peminjaman untuk mengantri. CV Yunita Transport merupakan salah satu perusahaan yang belum menerapkan pengelolaan data dan pemesanan secara terkomputerisasi. Kendala yang ditemukan dalam CV Yunita Transport yaitu, pendataan laporan transaksi hanya menggunakan buku besar, data yang tersimpan mengalami kerusakan dan terjadi kehilangan data tersebut. Tujuan dari penelitian ini yaitu, untuk membuat sistem informasi penyewaan mobil berbasis website yang menyediakan informasi mengenai pemesanan mobil, informasi mobil dan arsip laporan sewa mobil yang dilakukan secara online. Metode penelitian yang dilakukan menggunakan metode pengembangan sistem prototype dengan pemodelan sistem UML. Hasil dari penelitian berupa pemesanan mobil pada CV Yunita Transport yang mampu menghasilkan pemesanan, pencatatan, pengolahan dan penyimpanan data sewa secara terstruktur
Downloads
Hak cipta jurnal ini ditugaskan untuk KALBISCIENTIA sebagai penerbit jurnal berdasarkan pengetahuan penulis, sedangkan hak moral publikasi merupakan milik penulis. Setiap publikasi cetak dan elektronik dapat diakses secara terbuka untuk tujuan pendidikan, penelitian, dan perpustakaan. Dewan editorial tidak bertanggung jawab atas pelanggaran hak cipta kepada pihak lain selain dari yang telah disebutkan sebelumnya. Reproduksi bagian mana pun dari jurnal ini (dicetak atau online) hanya akan diizinkan dengan izin tertulis dari KALBISCIENTIA: Jurnal Sains dan Teknologi.