Sistem Informasi Geografis Penyidikan Epidemiologi Jentik Nyamuk Berbasis Android

  • Firda Liana Muslih Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis
  • Jullend Gatc Institut Teknologi dan Bisnis Kalbis

Abstract

Kegiatan penyidikan epidemiologi (PE) jentik nyamuk yang dilakukan oleh UPTD Puskesmas Wisma Jaya, merupakan upaya dini Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) sebagai pencegahan virus dengue yang ditularkan melalui nyamuk Aedes Aegypty dan Aedes Albopictus. Kader jumantik mengunjungi rumah-rumah warga untuk memeriksa keberadaan jentik dan dicatat sebagai rekapitulasi PE. Namun proses pengumpulan data PE yang dilakukan saat ini masih cukup panjang sehingga data tidak diproses secara real time untuk menentukan Angka Bebas Jentik (ABJ) secara cepat. Penelitian ini bertujuan untuk membangun sebuah sistem informasi geografis penyidikan epidemiologi jentik nyamuk berbasis android. Perancangan sistem pada penelitian ini menggunakan metode Prototyping, pemodelan sistem menggunakan Unified Modelling Language (UML) dan dibangun menggunakan software Android Studio. Hasil dari penelitian ini adalah sistem pengumpulan data secara real time terhadap jentik nyamuk.

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2021-06-30