Penggunaan Media Bermain Puzzle untuk Meningkatkan Kemampuan Berpikir pada Anak Usia 2-3 Tahun di Denali Daycare

  • Intan Asharin Hidayati Intan Universitas Bina Darma
  • Mutia Mawardah Universitas Bina Darma
Keywords: Anak, Puzzle, Kognitif, Interaksi, Pengembangan

Abstract

Perkembangan kognitif anak usia dini memiliki dampak yang signifikan pada kemampuan mereka dalam memahami, berpikir, dan memecahkan masalah di masa depan. Salah satu cara yang efektif untuk merangsang perkembangan kognitif pada anak usia dini adalah melalui bermain puzzle. PkM ini mendokumentasikan sebuah inisiatif pengabdian yang bertujuan untuk meningkatkan kemampuan bermain puzzle sebagai salah satu aspek perkembangan kognitif pada anak usia dini. Metode yang digunakan merupakan pendekatan Action Reasech yang mana akan dilakukan sebuah Pesiapan puzzle, Pelaksanaan Permainan dan diakhiri dengan sebuah Evaluasi. Melalui program pengabdian ini, kelompok penelitian bekerja sama dengan lembaga pendidikan anak usia dini dan melibatkan anak-anak usia 2-3 tahun dalam serangkaian kegiatan bermain puzzle yang dirancang khusus. Kegiatan ini didesain untuk meningkatkan keterampilan pemecahan masalah, kemampuan pemikiran logis, persepsi visual-spatial, dan kreativitas anak-anak. Selain itu, program ini memberikan panduan kepada orang tua dan pengasuh anak untuk melanjutkan dukungan terhadap perkembangan kognitif anak di rumah. Hasil dari pengabdian ini menunjukkan peningkatan yang signifikan dalam kemampuan bermain puzzle serta perkembangan kognitif anak-anak usia dini yang terlibat dalam program. Selain itu, orang tua dan pengasuh melaporkan perubahan positif dalam pemahaman mereka tentang peran bermain puzzle dalam perkembangan anak-anak mereka

Downloads

Download data is not yet available.
Published
2023-12-01